Pening Lalat

Maybe the same with G.A.L.A.U. Idiom ini acap dilontarkan oleh orang-orang tua kita dahulu di Jambi semisal; “Mak mano kau, ko. Macam PENING LALAT, bae.” Nah, kalau diterjemahkan bebas berarti sebuah ungkapan untuk menyatakan kebingungan orang yang tidak jelas arah tujuan, ke mana ingin melangkah dan apa yang mau diperbuat serasa dilihat orang lain aneh. Pening Lalat alias Galau bin Uring-uringan emang acap terjadi pada anak-anak muda yang lagi tumbuh-tumbuhnya mekar bak bunga di musim rambutan. Bisa jadi sedang dilanda; galau karena tugas belum dikerjakan, galau karena ditinggal doi, galau abis dimarahi tukang siomay karena piring berikut sendoknya dibawa kabur, de el el. Galau, galau, galau temennya Pening Lalat. So, kalau kanti liat sohibnya seperti itu bisa dipastikan dia lagi terjangkit sindrom yang menyerang seseorang super dadakan dan yang mengalaminya ga kerasa: PENING LALAT. Berhati-hatilah!

0 komentar:

Posting Komentar

 

Blogger news

Blogroll

About